Semboyan35 Indonesian Railfans
Berita Umum Menyangkut Kereta Api - Printable Version

+- Semboyan35 Indonesian Railfans (http://www.semboyan35.com)
+--- Thread: Berita Umum Menyangkut Kereta Api (/showthread.php?tid=1687)



RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - babay_elgoe - 24-03-2010

Dari Radar Cirebon, Rabu 24/3

Wakil Ketua Komisi V
Nyaris Tersambar KA

CIREBON - Kecelakaan di perlintasan jalan (PJL) kereta api bisa terjadi bagi siapa saja. Awal pekan ini, Wakil Ketua Komisi V DPR RI Drs Yoseph Umarhadi MA MSi yang juga membidangi perhubungan nyaris tewas tersambar KA saat melakukan kunjungan kerja.
Kendaraan yang dinaiki politisi asal PDIP ini melintas sesaat sebelum sebuah KA meluncur di perlintasan Desa Suci, Kecamatan Mundu. "Waktu itu kendaraan yang saya naiki nyaris tersambar KA yang melintas, jaraknya sudah sangat dekat. Untunglah Tuhan masih menyelamatkan nyawa kami semua," katanya kepada Radar, Selasa (23/3).
Menurut Yoseph, kondisi PJL yang terbuka membuat pengendara yang bukan warga sekitar tidak mengetahui kondisinya. Hal ini jelas membahayakan karena jalur terrsebut tidak hanya dilalui warga lokal.
Menurut Yoseph, seharusnya pihak PT Kereta Api dan pemerintah daerah setempat memikirkan hal tersebut sebelum ada korban akibat kecelakaan KA.
Ditambahkan pria lulusan S2 UGM Jogjakarta ini, adanya pintu perlintasan atau rambu-rambu yang memadai juga tidak hanya mengamankan pejalan kaki, tapi juga KA yang melintas. "Bisa dibayangkan jika ada kecelakaan yang terjadi dan menimbulkan korban jiwa berapa kerugian yang harus ditanggung," tegasnya.
Yoseph mengaku insiden tersebut membuatnya trauma dan seolah diberi hidup baru. Dia juga mengaku telah bertemu dengan Direktur PT KA Ignasius Jonan dan Dirjen Perkeretaapian Departemen Perhubungan untuk membahas masalah tersebut. Menurutnya Dirut PT KA akan meminta kepada Kadaop III Cirebon untuk memperhatikan masalah perlintasan liar tersebut.
Sementara itu Kahumas Daop III Rudi Effendi yang dihubungi terpisah mengatakan jika kewenangan menutup PJL liar ada pada pemda setempat. Menurutnya sesuai dengan UU no 23 Tahun 2009 setiap pengendara harus mendahulukan kereta api.
Menurut mantan Wakil KSB Cirebon ini setiap pengendara harus berhati-hati jika melintas. "Jadi siapa saja harus berhati-hati jika melintas," pungkas dia. (bay)


RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - debi4n_us3r - 24-03-2010

ngeri juga , sampe wakil ketua komisi di DPR juga hampir jadi korban PLH. kayaknya baru ada tindakan kalo udah ada pejabat yang jadi korban ya Ngeledek


RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - eling - 24-03-2010

[/spoiler]

gak dikawal voorijder yak ? setidaknya jika ada voorijder kan bisa beri sign code ke supirnya bahwa bakal ada KA lewat
Heran


RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - Agus Riyanto - 25-03-2010

Quote:Rp1,2 Triliun Untuk Kawasan Kumuh Sepanjang Jalur Kereta
Antara
Antara - Kamis, 25 Maret

* Kirim
* Kirim via YM
* Cetak

[Rp1,2 Triliun Untuk Kawasan Kumuh Sepanjang Jalur Kereta] Rp1,2 Triliun Untuk Kawasan Kumuh Sepanjang Jalur Kereta

Jakarta (ANTARA) - Pemerintah menganggarkan Rp1,2 triliun untuk program penataan kawasan jalur kereta api lintas Tanjung Priok-Pasar Senen-Jakarta Kota.

"Pemerintah menganggarkan Rp1,2 triliun mulai 2010 hingga 2012 untuk program penataan kawasan jalur kereta api lintas Tanjung Priok-pasar Senen-Jakarta Kota," kata Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono di Jakarta, Kamis.

Pernyataan Menko Kesra tersebut diucapkan usai melakukan kunjungan kerja di kawasan kumuh jalur kereta api lintas Tanjung Priok-Pasar Senen-Jakarta Kota bersama Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufrie, Menteri Perumahan Rakyat Suharso Monoarfa, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto, dan beberapa pejabat Pemprov DKI.

Menko Kesra menjelaskan bahwa pihaknya menargetkan akhir tahun 2012 program penataan kawasan jalur kereta api lintas Tanjung Priok-Pasar Senen-Jakarta Kota dapat tuntas.

"Kalau program ini berhasil maka bisa dilanjukan pada jalur kereta api lain yang ada di Jakarta atau di seluruh Indonesia," katanya.

Sumbangan swasta

Ia juga menjelaskan dana sekitar Rp1,2 triliun akan dianggarkan dari APBN tahun 2010 dan 2011.

"Selain itu, kalangan dunia usaha juga akan diminta untuk memberikan kontribusi pada program ini," katanya.

Agung menambahkan, sasaran program tersebut adalah untuk menghidupkan kembali jalur kereta sekaligus menata bangunan liar dan lingkungan yang kumuh di sepanjang jalur kereta termasuk di dalamnya program menanam pohon atau penghijauan untuk menjaga lingkungan hidup.

"Ini merupakan tindak lanjut instruksi Presiden(Susilo Bambang Yudhoyono, red) secara lisan kepada beberapa menteri dan Gubernur DKI Jakarta(Fauzi Bowo, red) di Stasiun Pasar Senen tanggal 28 April 2009," katanya.

Menko Kesra juga mengatakan bahwa penataan kawasan kumuh di jalur KA terkait dengan masalah sosial karena ribuan keluarga tinggal di wilayah tersebut.

"Hal ini akan menimbulkan masalah sosial jika tidak ditangani dengan baik. Karena itu akan dilakukan program penataan yang akan dilakukan oleh lintassektor," katanya.

Ia menyebutkan, pemerintah akan memantapkan fungsi koordinasi dan pengendalian untuk menyukseskan program yang melibatkan beberapa kementerian diantaranya Kementerian Pekerjaan Umum, Kementerian Sosial, Kementerian Perhubungan, Kementerian Perumahan Rakyat, PT. Kereta Api Indonesia (Persero), Pemda dan beberapa pihak lainnya.

Anggaran Rp1,2 triliun sendiri diantaranya untuk membangun sarana seperti rel kereta api, pagar, tanaman, serta pembangunan rumah susun .



RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - eko winarno - 25-03-2010

Tepat program, tepat sasaran, tepat guna dan tepat anggaran itulah suatu kebijakan yang bernilai strategis untuk suatu penggagasan penertiban fasilitas yang berhubungan dengan ekonomi bawah, ada program dan ada solusi sehingga tidak ada yang di rugikan. Suatu perkara yang tidak mudah untuk mengatasi masarakat yang terhimpit keadaan, kalau ada Proses tinggi maka harus diimbangi dengan People tinggi dan ini harus bekerja sama dengan departemen terkait atau antar Departemen, dan kalau mulus sesuai dengan rencana maka pembebasan dan pembenahan lahan di sekitar Jalur Kereta Api akan lancar. Semoga terealisasikan.
Xie Xie


RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - nino - 29-03-2010

dari suara merdeka sekitar seminggu kemaren, semoga belom basi.... Eh iya lupa...




RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - bagus70 - 29-03-2010


Wah di Yogya yang terkenal super disiplin pengguna jasa kereta apinya ada beginian juga? Heran


RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - eko winarno - 29-03-2010


Wah di Yogya yang terkenal super disiplin pengguna jasa kereta apinya ada beginian juga? Heran
[/quote]

Demo yang sehat dan tertip dan bukan apa..tapi semua itu karena cintanya dengan moda Prameks yang tidak bisa tergantikan dengan yang lain..gelo dan cemburu serta grundelan itu bertanda cinta..Wink


RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - antimon40 - 30-03-2010


Wah di Yogya yang terkenal super disiplin pengguna jasa kereta apinya ada beginian juga? Heran
[/quote]

Demo yang sehat dan tertip dan bukan apa..tapi semua itu karena cintanya dengan moda Prameks yang tidak bisa tergantikan dengan yang lain..gelo dan cemburu serta grundelan itu bertanda cinta..Wink
[/quote]

Iya nih, gw salut sama pramekers. Mereka sampe demo gitu biar prameks lebih baik pelayanannya, otomatis pengguna jasa prameks semakn banyak dan ini tentu saja menguntungkan buat PT KA sendiri. Ya to? Playboy


RE: Berita Umum Menyangkut Kereta Api - Charles - 01-04-2010

Berita masalah lok CC 20336:

Quote:Sumber:

01 April 2010 | 13:43 wib | Nasional

KA Sembrani Tertahan di Bojonegoro
Surabaya, CyberNews. Akibat kerusakan pada lokomotif, ratusan penumpang KA Sembrani jurusan Jakarta-Surabaya tertahan di Sumeberejo, Bojonegoro, pagi tadi. Akibat kejadian ini, kereta api yang bertolak dari Stasiun Gambir-Jakarta, Rabu (31/3) pukul 17.00 WIB ini, mengalami keterlambatn selam satu jam, dimana seharusnya kereta seharusnya tiba di Stasiun Pasar Turi, Kamis (1/4) pagi tadi pukul 06.34 WIB.

Menurut Pelaksana harian Manajer Humas PT KA Daerah Operasi (Daop) VIII/Surabaya, Catur Herry Winarno, kerusakan lokomotif nomor CC-20336 terjadipada pukul 06.15 WIB. "Daop VIII segera mengirimkan lokomotif pengganti dari Stasiun Pasar Turi, Surabaya, pukul 07.06 WIB yang tiba di Sumberejo satu jam kemudian," jelasnya.