08-05-2013, 09:57 AM
Seminar Nasional Keselamatan Perkeretaapian Indonesia 2013
(Indonesian National Rail Safety Conference 2013)
"Mempertahankan Kinerja Keselamatan"
Hotel Borobudur, Jakarta 14 Mei 2013
Penyelenggara : Direktorat Keselamatan & Keamanan
PT. Kereta Api Indonesia (PERSERO)"
(Indonesian National Rail Safety Conference 2013)
"Mempertahankan Kinerja Keselamatan"
Hotel Borobudur, Jakarta 14 Mei 2013
Penyelenggara : Direktorat Keselamatan & Keamanan
PT. Kereta Api Indonesia (PERSERO)"
Seminar Ini Ditujukan Untuk Kalangan/Institusi
Pemerintah : Kementrian Perhubungan, Keuangan, Bappenas, UKP4, Ristek, Tenaga Kerja, Meneg BUMN, Pemda-Pemda
Masyarakat : Masyarakat Transportasi Indonesia, LSM, Pencinta Kereta Api, Pengguna setia Kereta Api
Akademisi : wakil-wakil universitas/institut/akademi
Industri bisnis : Perusahaan industri terkait
Pegawai : PT.KAI dan Pegawai BUMN lainnya.
Redaktur : Media Massa Desk Tranportasi
Seminar Nasional Keselamatan Perkeretaapian Indonesia
Hotel Borobudur Jakarta 14 Mei 2013
Seminar Nasional Keselamatan Perkeretaapian merupakan kegiatan yang diagendakan oleh PT. Kereta Api Indonesia (Persero). Kegiatan ini diadakan secara berkala sejak berdirinya Direktorat Keselamatan di PT.Kereta Api Indonesia (Persero). Seminar pertama diadakan pada tanggal 31 Maret 2011 yang mengusung tema �Bekerja sama untuk meningkatkan Keselamatan Perkeretaapian Nasional�. Seminar tersebut bertujuan untuk mempertemukan semua pemangku kepentingan perkeretaapian yang terdiri dari pemerintah, operator, masyarakat pengguna, akademisi dan industri. Lebih lanjut, dalam diskusi ini semua pihak secara bersamasama mendiskusikan tentang strategi dan kebijakan dalam rangka meningkatkan keselamatan perkeretapian.
Pada tahun 2013 ini, PT. KAI (Persero) kembali mengagendakan Seminar Nasional Keselamatan yang ke-2. Seminar ini direncanakan akan diselenggarakan pada tanggal 14 Mei 2013. Adapun tema yang diusung yaitu �Mempertahankan Kinerja Keselamatan�, dimana pemangku kepentingan perkeretaapian Indonesia kembali dipertemukan serta akan melakukan analisis dan diskusi mengenai Kinerja Keselamatan sejak seminar pertama dilakukan.
Pada kesempatan ini, dengan dukungan dari Australasian Railway Association (ARA), akan dilakukan sharing experience dalam pengembangan safety culture dengan mengundang pembicara dari kalangan Australian Rail Regulator, Queensland University, International Safety Consultant serta salah satu operator kereta api di Australia, Railcorp. Pada seminar ini pula akan dihadirkan perspektif keselamatan di luar industri perkeretaapian, seperti penerbangan atau pertambangan untuk menambah wawasan tentang penanganan keselamatan secara umum. Dengan adanya analisis kinerja keselamatan serta wawasan dari berbagai perspektif ini diharapkan dapat meningkatkan kultur keselamatan perkeretaapian di Indonesia.
Registrasi :
UTAMAKAN KESELAMATAN..........!
Keluarga Anda Menanti di Rumah !
Juragan Warteg yang Juga Seorang Aktivis KA
Keluarga Anda Menanti di Rumah !
Juragan Warteg yang Juga Seorang Aktivis KA